-->
Rabu, 28 Februari 2018

Kemana Saya Selama Ini?

Setelah sekian lama vakum dari kegiatan blogging, paling kalo buka blog hanya bales komentar-komentar yg bertanya di tulisan saya, sekarang baru mulai login dan nulis lagi di blog ini.

Sedikit cerita tentang perusahan Fluidic Energy Indonesia, asal perusahaan dari negeri Paman Sam, kantor pusat di Indonesia terletak di Sukaraja Bogor  yang bergerak di bidang Energy Storage atau penyimpanan Energy listrik, beberapa pelanggannya merupakan perusahaan telecommunication seperti Indosat, Tree, dan sekarang mulai merambah ke Pembangkit Tenaga Surya (PLTS).
Saya bergabung di Fluidic Energy dari 03 Juni  2013 sampai dgn 20 Desember 2017. Sebagai Field Team Support Jambi Area, dimana tugas-tugasnya install, maintenance, dan menangani customer complaint baterai di berbagai kabupaten di provinsi Jambi dan sebagian Sumatera Selatan dimana baterai-baterai tersebut terinstall.

Pengalaman kerja yang saya dapat di perusahaan ini
1. Cara berkomunikasi
bagaimana cara menghadapi dan bertemu dengan orang - orang yang berbeda karakter, kadang ada yang menjengkelkan dan ada jg yg menyenangkan tapi di situlah kita di tuntut harus bisa menangani emosi diri kita sendiri.
2. Traveling
Dengan area kerja yg luas, traveling menjadi salah satu efek samping yang saya dapatkan. Bahkan saya sampai mabuk karena efek samping ini. Hahahaha karena waktu lebih banyak di jalan dari pada di site (lokasi kerja)
3. How it's work
Banyak yang saya dapat bagaimana cara kerja sebuah alat mulai dari perangkat Power supply, APU, Genset, radio MW, dan BTS itu sendiri, Meskipun pekerjaan fokus pada Auxiliary Power Unit (APU).
Disini di tuntut ketajaman analisis untuk mencari penyebab suatu masalah, saya paling senang kalo muncul masalah baru yang belum pernah di temui sebelumnya, karena apa ? Disitulah kita bisa belajar sesuatu yang baru, meskipun pusing pada awalnya tidak ada tempat bertanya bahkan NOC pun di buat bingung. 😀

Alasan resign
Dalam pekerjaan terlihat menyenangkan bagi saya, akan tetapi keluarga yang di tinggal merasa khawatir dengan diri saya diperjalanan menuju lokasi - lokasi site tersebut. Mungkin ini saatnya saya harus lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga, meskipun penghasilan perbulan tidak seperti dahulu namun keluarga bagi saya adalah segalanya.

Terima kasih Fluidic Energi Indonesia yang telah memberi saya kesempatan bergabung menjadi Field Team Tehnical Support, Semoga Fluidic Energi sukses selalu.

0 komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah guna untuk membangun,,,